JUSTICIA

Bantuan Korban Kebakaran di 1 Ilir Mulai Berdatangan

Palembang-Sejak Selasa (19/7/2022) sore, bantuan untuk korban kebakaran di Jalan Sultan Agung Lorong Batuampar RT 01 RW 02 Kelurahan 1 Ilir Kecamatan Ilir Timur ll Palembang mulai berdatangan.

Bantuan itu terlihat mulai menumpuk di posko kebakaran yang didirikan secara khusus oleh aparat kepolisian setempat sekitar 50 meter dari lokasi kejadian.

Sebagian besar bantuan yang dikirimkan untuk warga berupa sembako, mie instan, dan minuman kemasan serta pakaian. “Bantuan itu dikumpulkan di posko kebakaran, tapi sebagian besar ada yang sudah diterima langsung oleh warga,” kata Ketua RT 01 RW 02, Yan, di Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur ll Palembang, Selasa (19/7/2022).

Menurut sejumlah warga setempat, bantuan ini datang dari para donatur, seperti dinas sosial, hamba Allah, dan lain-lain. Meski begitu, bantuan yang ada saat ini dianggap masih belum cukup untuk memenuhi kebutuhan 64 jiwa korban kebakaran.

Saat ini para korban kebakaran masih mengalami kekurangan pakaian, selimut, air minum, dan lain-lain. “Air minum baru beberapa dus, sementara air galon untuk memasak belum ada,” kata Meri, salah seorang warga setempat lainnya.

“Para korban kebakaran membutuhkan tempat tinggal untuk 64 jiwa, sekarang mereka masih menumpang di rumah-rumah warga sekitar,” tutur Meri.

ADENI ANDRIADI

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *