Jalan Prajurit Nazaruddin Belum Diperbaiki
Palembang-Perbaikan Jalan Prajurit Nazaruddin di Kecamatan Sematang Borang Palembang hingga kini belum dilakukan. Sebab hingga November 2022 ini pemerintah kota palembang melalui dinas terkait sama sekali belum melakukan perbaikan terhadap jalan itu.
Sehingga kondisi jalan yang saat ini rusak itu semakin parah. Ada ratusan meter badan jalan di Jalan Prajurit Nazaruddin Kecamatan Sematang Borang yang kini kondisinya rusak parah.
Belum pernah ada perbaikan,” kata salah seorang warga bernama Roni (53 tahun), hari ini.
Menurut Roni, kondisi jalan rusak itu disebabkan kurang lancarnya saluran air di pinggir jalan. Apalagi air hujan yang turun akhir-akhir ini mengandung asam cukup tinggi akibat polusi.
Kondisi Jalan Prajurit Nazaruddin yang menjadi tanggung jawab pemerintah kota palembang mengalami kerusakan mencapai ratusan meter dan belum pernah diperbaiki sejak pertama kali dibangun.
Sejumlah warga setempat melaporkan kondisi jalan yang rusak itu cukup menyulitkan pengendara roda dua dan empat. Keluhan tersebut disampaikan oleh salah seorang warga bernama Roby (52 tahun) yang meminta agar supaya jalan itu segera diperbaiki oleh pemerintah kota palembang.
“Kami berharap agar supaya pemerintah kota palembang segera memperbaiki jalan ini, kami sudah tidak tahan melihat ada pengendara motor yang mengalami kecelakaan di jalan ini,” keluhnya.
Sudah bertahun-tahun lamanya kami menunggu jalan ini diperbaiki,” kata dia saat ditemui di lokasi, Rabu (30/11) sore.
Adeni Andriadi