JUSTICIA

SEBULAN BURON, PELAKU PENCURI LABTOP PUSKESMAS DI SUKABUMI DITANGKAP POLRES SUKABUMI KOTA

Pelaku pencurian dan pemberatan Labtop milik Puskesmas Baros, Kota Sukabumi, Jawa Barat, berinisial J, berikut barang bukti, diamankan oleh Polsek Baros, Kota Sukabumi. (Jumat/10/3/23). Sumber foto: Iqbal. S. Achmad.

SUKABUMI – Polsek Baros, Kota Sukabumi, Jawa Barat, mengamankan J (45 tahun), terduga pelaku pencurian satu unit Labtop milik Puskesmas Kebonpedes, di kawasan pemukiman warga di Cicadas Girang, Kecamatam Baros, Kota Sukabumi, Kamis (9/3/2023) malam.

Selain mengamankan J, Polisi juga berhasil mengamankan barang bukti berupa Satu unit Labtop, dan Satu unit sepeda motor.

Kapolsek Baros, Kompol Heri Hermawan mengatakan, penangkapan terduga pelaku pencurian dengan pemberatan, berhasil dilakukan setelah Jajarannya melakukan upaya penyelidikan selama hampir Satu bulan.

“Memang betul, terduga pelaku pencurian laptop milik Puskesmas Kebonpedes yang sempat terjadi pada pertengahan bulan Februari 2023 kemarin berhasil kita amankan tadi malam di salah satu rumah teman terduga pelaku di Jayamekar Baros Sukabumi,” kata Kompol Heri kepada media di Mapolsek Baros, Jum’at (10/3/2023)

“Kami juga berhasil mengamankan barang bukti hasil curian berupa Satu unit Laptop dan Satu unit sepeda motor yang diduga sempat dituntun terduga pelaku saat melancarkan aksinya di rumah korban, “Sambungnya.

Guna pengembangan lebih lanjut, kini terduga pelaku masih diamankan di Mapolsek Baros untuk menjalani proses penyidikan dan terancam pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun penjara.

Sebelumnya, peristiwa pencurian sempat terjadi di rumah korban, Ulfa Fauziah di Kawasan Perumahan Syifa Residence Blok H nomor 21 RT.03/05 Kelurahan Jayamekar Kecamatan Baros Kota Sukabumi pada Jum’at (17/2/2023) dini hari.

Peristiwa pencurian tersebut diduga dilakukan pelaku dengan merusak jendela rumah korban dan mengambil Satu unit Laptop serta Satu Unit sepeda motor milik korban. Aksi terduga pelaku diduga sempat diketahui warga sekitar sehingga terduga pelaku hanya berhasil membawa Satu unit Laptop dan meninggalkan sepeda motor korban tidak jauh dari rumah korban. (Iqbal. S. Achmad)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *