RAGAM

REALISASI KETAHANAN PANGAN TAHAP 2 PERATIN LINTIK, BAGIKAN BIBIT ALPUKAT UNGGUL

Pesisir Barat- Peratin Pekon Lintik Kecamatan Krui Selatan Kabupaten Pesisir Barat Azwar hari ini Rabu 3/8/2023 memberikan bantuan Bibit Alpukat Kepada warga Pekon Lintik Sebanyak 3 Batang Bibit Alpukat Kepada 338 Rumah Tangga melalui Bidang Pemberdayaan Masyarakat.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program ketahanan pangan yang telah dianggarkan Pemerintah Pekon Lintik untuk membantu masyarakat dalam mengurangi krisis pangan.
Kepada Tipikor Pratin Pekon Lintik menyampaikan, kegiatan pembagian bibit alpukat unggul ini diperuntukan bagi warga khusus nya masyarakat saya Pekon lintik.
Pembagian bibit alpukat ini Bukan Penerima PKH dan BPNT, Tapi Kami Anggarkan di Dana Desa(DD).
Menurutnya, kegiatan tersebut bagian dari program ketahanan pangan yang sebelumnya telah dianggarkan melalui dana desa tahun 2023. Untuk kemudian dibagikan kepada Masyarakat melalui perwakilan Bidang Pemberdayaan masyarakat.
“Alhamdulillah, hari ini kita realisasikan program ketahanan pangan ini berupa pembagian 1000 bibit Alpukat unggulan ujar Azwar sesaat setelah kegiatan.
Lebih lanjut Azwar menerangkan, untuk anggaran pada program ketahanan pangan itu bersumber dari Dana Desa (DD) yang diamanatkan pemerintah pusat.
“Amanat PMK 201/2023 paling sedikit harus menganggarkan 20 persen dari dana desa untuk program ketahanan pangan dan hewani,” ungkapnya.
“Tadi juga sudah diserahkan kepada masing-masing Rumah Tangga sebanyak 3 bibit Alpukat,” ucapnya.
“Semoga program ini bermanfaat untuk masyarakat. Setidaknya sedikit membantu perekonomian warga Pekon Lintik ,” harapnya.
Kegiatan Pembagian Bibit Alpukat Pekon lintik juga di hadiri Oleh Sekcam Krui Selatan Widodo,kasi PMP Rifki,Pendamping kecamatan Eka Candra,koordinator tenaga ahli kabupaten M.Ridho Dinata dan Aparatur Pekon Lintik lain nya.(S.ekandi)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *