RAGAM

JALAN SEHAT KETAHANAN KELUARGA. PUNCAK ACARA 17 AN DI KELURAHAN SAYANG

CIANJUR – Alba Nurahman S.STP Lurah kelurahan Sayang kecamatan Cianjur kabupaten Cianjur beserta jajaran Perangkat kelurahan Sayang Sukses selenggarakan Gerak Jalan Santai dengan tema Ketahanan keluarga..

Alba Nurahman menjadi orang yang beruntung dengan acara gerak jalan santai kali ini.

Karena antusias peserta lomba benar -benar diluar peŕkiraan.
Dari total tiket yang di cetak Panitia kurang lebih 2700 tiket ludes terjual sementara warga yang tidak kebagian tiket pun turut serta mengikuti jalan nya acara tersebut.

Alba sangat berterima kasih kepada seluruh panitia penyelenggara.jajaran perangkat kelurahan dan OPD yang sudah terus memotifasi terselenggara nya acara jalan santai tersebut.

Dan berkat perjuangan para ketua Rt Se kelurahan Sayang yang jadi ujung tombak terselenggara nya lomba jalan Santai kali ini.

Warga masyarakat kelurahan Sayang yang rindu kebersamaan dan hiburan setelah 3 thn terakhir vakum karena ada nya larangan berkumpul terkait covid 19 yang sebelum nya menjadi penghalang besar dalam melakukan aktifitas/berkerumun/secara bersama-sama.

Antusias warga yang hadir lebih dari perkiraan dan itu membuktikan bahwa selama ini warga butuh hiburan secara bersama.

Ucapan terimakasih kepada Tom Dhani Gardiat selaku camat Cianjur yang selalu setia memberikan arahan-arahan serta bimbingan nya sampai acara gerak jalan santai ini terlaksana dengan baik.

Pada peserta lomba benar-benar diberikan kepuasan dengan berbagai hadiah yang dibagikan panitia penyelenggara.

Sepeda gunung.ricecooker.televisi.dan kulkas serta banyak hadiah hadiah lain nya diberikan kepada warga melalui undian yang sudah di persiapkan panitia.

Namun sangat di Sayangkan dalam acara tersebut tidak dihadiri Bupati cianjur yg pada waktu bersamaan beliau ada agenda lain di kecamatan Cibeber..ujar Alba.
Terimakasih kepada
Warga peserta lomba.
Para ketua Rt/rw.
Karang taruna.
Kader posyandu.
Dan yang lain nya yang tidak bisa disebutkan satu persatu nya.
ujar Alba. (ASEP LUKMAN)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *