Kontrol Keliling Pengecekan Titik-titik Rawan di Rutan Kelas IIB Krui
Pesisir Barat-Rumah Tahanan Negara (Rutan-Red) Klas IIB Krui melakukan pengecekan terhadap titik-titik rawan di Rutan Kelas IIB Krui.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Regu Jaga, Staf Piket Malam, Staf KPR, dan dimpimpin langsung oleh Ka. KPR, “Jonli Oswan,Sh.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan yang bisa saja timbul dari titik-titik rawan
Kegiatan diawali dengan arahan oleh Ka. KPR Rutan Krui, kemudian langsung dilanjutkan dengan kegiatan pengecekan.
Pengecekan dilakukan pada titik-titik rawan seperti seperti pusat kelistrikan, dapur, dan tembok luar beranggang.
Dalam prosesnya, tidak ditemukan adanya kejanggalan atau hal-hal yang dapat menimbulkan bahaya pada titik rawan, seperti kabel listrik yang terkelupas, peralatan dapur yang tidak pada tempatnya, benda yang dapat digunakan untuk menaiki tembok beranggang, dan hal-hal janggal lainnya.
Kegiatan berjalan lancar dan aman.
Kegiatan ini rutin dilakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban Rutan.(S.ekandi)